Datanggi DPRD, Kades Di Bangka Barat Sampaikan Aspirasi

by -199 Views

MUNTOK. Sejumlah Kepala desa yang tergabung dalam APDESI di kabupaten Bangka Barat melakukan Audiensi dengan Komisi 1 DPRD Bangka Barat. Audiensi dilaksanakan di gedung Mahligai Betason II, Senin (2/12/2019)

Kades Cupat Martaridi mengatakan kedatangan Kepala desa di Bangka Barat ke DPRD bangka untuk menyampaikan aspirasi sejumlah tuntutan kepada DPRD bangka Barat.

“Ada empat point tuntutan yang disampaikan dalam audiensi dengan DPRD bangka Barat diantaranya Percepatan pemilihan kepala desa serentak tahun 2020, purnabakti kepala desa, THR untuk Kades serta perangkat desa, serta Kendaraan operasional roda empat kepala desa “terang Martaridi

Baca Juga :  Samsir Resmi Jabat Ketua DPRD Bangka Barat

Martaridi menyebut permasalahan tsb telah disampaikan ke Bupati, namun sampai saat ini belum ada titik terang menyangkut kebijakkan tsb

“Permasalahan ini sebelumnya telah disampaikan ke Bupati, namun hingga saat ini belum ada kebijakan tentang hal tsb.
Kami hanya mempertanyakan kenapa di kabupaten lain bisa, sedangkan hanya kabupaten Bangka Barat dan Bangka Selatan yang tidak bisa, “ungkap Martaridi

Sementara itu Kades Air Belo Beni Asbandi menambahkan
Audiensi dengan DPRD diharapkan dapat memberikan titik temu terkait tuntutan sejumlah point dari Kepala desa di Bangka Barat agar permasalahan tidak berlarut-larut, jangan hanya terus dipelajari, harus ada keputusan dan kejelasan,” sebut Beni

Baca Juga :  Haru Menyelimuti Pelayat Antar Ketua DPRD

Sementara itu Ketua Komisi 1 DPRD Bangka Barat Naim menjelaskan terkait dengan aspirasi yang disampaikan Kepala desa di Bangka Barat DPRD segera akan menyampaikan hal tsb ke Bupati.

“Jelas aspirasi dari Kepala Desa di Bangka Barat ini akan kita sampaikan ke Bupati, karena wewenang untuk mengeluarkan kebijakan ada di Exekutif dalam hal ini Pemda Bangka Barat,” kata Naim”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *