Sidharta: Sekolah Kita Buka dengan Penerapan Protkes Ketat

by -0 Views

MUNTOK. – Sekretaris Satgas Covid-19 Bangka Barat, Sidharta Gautama, S. STP, menegaskan bahwa dibukanya sekolah di Bangka Barat mulai Kamis, 28 Januari 2021 tetap berkewajiban menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Hal yang menjadi pertimbangan adalah kasus konfirmasi yang bertambah di Bangka Barat tidak berasal dari dunia pendidikan.

“Jadi, akan terus kita pantau perkembangannya. Tentu dengan harapan semua tetap aman, yang penting protkes selalu berjalan konsisten,” jelasnya.

Baca Juga :  Tim Gugus: Tidak Ada Perayaan Menyambut Tahun Baru

“Apabila nanti ada yg terkonfirmasi positif ada kaitannya dengan dunia pendidikan, baik itu siswa atau pengajarnya maka akan ditinjau ulang sesuai porsi kasusnya melalui tracking kontak,” jelasnya lebih lanjut.

Disebutkan pula olehnya, dalam menerapkan sistem tatap muka, beberapa protkes yang harus dilakukan adalah anak-anak harus memakai masker dilengkapi dengan face Shield, 1 kelas memiliki 1 tempat cuci tangan, dan jumlah anak-anak yang masuk tidak lebih dari 50% per jadwal,”tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *