Sempat Menangis, Siswi SDN 22 Muntok Ini, Sabet Juara 2 di Ajang Lomba Olimpiade Agama Islam Kongres AGPAII Tingkat Nasional Tahun 2022.

by -299 Views

MUNTOK – Anandita Fikri Endis Lubis, putri dari Endarwati dan Muhamad Idris Lubis, mampu menorehkan prestasi dalam Ajang Lomba Olimpiade Agama Islam Kongres AGPAII Tingkat Nasional Tahun 2022.

Anindita semula tak menyangka dinobatkan sebagai peraih juara 2, Ia bahkan sempat menangis saat di depan Tim Juri saat menjalani proses seleksi. Harapan untuk meraih yang terbaik pupus, karena satu pertanyaan yang tidak dapat ia jawab.

“Tidak menyangka meraih juara 2, mungkin karena tidak dapat jawab satu pertanyaan dari tim juri, lalu sempat nangis, lalu diberi semangat lagi dengan teman dan guru menjawab pertanyaan selanjutnya,” cerita Anin, saat seleksi yang dilakukan secara online tersebut.

Baca Juga :  Tinjau Pasar Parittiga, Bong Ming Ming Katakan Penataan Ulang Dimulai Bulan Ini

Siswi yang bercita cita jadi dokter tersebut mengatakan, dapat hadiah dari kedua orang tua karena prestasi yang diraihnya.

“Selain diberi hadiah dari lomba, Anindita diberi hadiah dari Orang Tua, diajak belanja terserah mau beli apa,” katanya tersipu.

Menurut Anindita prestasi yang diraihnya tak lepas dari dukungan orang tua, teman, serta para guru di sekolah.

“Sewaktu lomba dibimbing guru di sekolah dan dirumah diajarkan Orang Tua, dan juga teman teman juga dukung Anin saat lomba,” katanya.

Prestasi yang diraih siswi kelas 6 SD Negeri 22 Muntok ini tentu membanggakan semua pihak. Mulai dari Orang Tua, Sekolah, Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Pemerintah Provinsi Bangka Belitung, tak terkecuali PT Timah, bahkan Bupati Bangka Barat H. Sukirman pun memberikan ucapan langsung kepadanya melalui sekolah.

Baca Juga :  Deddi Wijaya Komit Daftar di PDIP Sebagai Cawabup Bangka Barat

Selamat buat Anindita Anandita Fitria Endis Lubis pelajar SDN 22 Muntok Kabupaten Bangka Barat yang sudah berhasil sukses, meraih juara 2 Tingkat Nasional untuk lomba dalam Ajang Olimpiade Agama Islam Kongres AGPAII Tingkat Nasional Tahun 2022, semoga prestasi ini menjadi suri tauladan bagi generasi muda Bangka Barat,” ucap Bupati.

Leave a Reply