SIMPANG TERITIP. Masyarakat desa Pelangas menggelar Ritual Adat Suku Jering. Acara dilaksanakan di Setana Jerieng Amantubillah desa Pelangas Simpang Teritip. Ritual.adat suku jerieng dilaksanakan setahun sekali dipimpin Peguasa Setana Suku Jerieng Amantubillah Dato’ Radindo Sri Sardi Alpangsi. Kegiatan dimulai dengan tari sambut yang menyambut kedatangan tamu yang hadir ditandai penobatan gelar kepada tokoh serta ritual adat suku jerieng. Dalam kegiatan tersebut hadir Wakil Bupati Markus SH, Tokoh masyarakat Malasyia Dato’ Alex Ong, Asisten II propinsi Babel Januar SH MH, Kadin Pariwisata dan Kebudayaan Suwito SE, Tokoh adat setempat, Selasa (20-11-2018)
Wakil Bupati Bangka Barat Markus SH dalam sambutannya mengatakan pesta adat suku jerieng adat warisan budaya nenek moyang dan sebagai ajang pendidikan dan silahturahmi.
“Pada hari ini tanggal 20 Nopember 2018, masyarakat desa Pelangas melaksanakan ritual adat yang merupakan warisan budaya nenek moyang dari suku Jerieng yang diadakan rutin setiap tahun. Adapun tema kegiatan tahun ini ritual adat sebagai momen pendidikan dan ajang silahturahmi antar suku dan masyarakat.
Markus menyebut pesta adat dapat dijadikan jati diri dan lambang kebanggaan suku Jerieng di desa Pelangas.
“Pesta adat yang dilaksanakan ini merupakan sarana pendukung dalam mengembangkan nilai-nilai tradisional yang merupakan jati diri dan sebagai lambang kebanggaan suku jerieng desa Pelangas kecamatan Simpang Teritip,”tukasnya
Sementara itu Penguasa Setana Suku Jerieng Dato’ Radindo Sri Sardi Alpangsi menjelaskan kegiatan ritual adat suku jerieng merupakan tradisi adat turun temurun, dari jaman dahulu sampai sekarang, dan momen HUT desa Pelangas.
“Kegiatan adat ritual suku jerieng adat tradisi turun temurun dari zaman yang lalu, sampai dengan sekarang, ini Harus dilestarikan sesuai dengan regulasi-regulasi yang ada baik direpublik ini, propinsi, kabutapaten sampai kedesa. Apalagi sekarang momen adalah Ulang tahun desa Pelangas ke 131. Saya ucapkan selamat kepada masyarakat masyarakat desa Pelangas,”jelasnya
Dalam ritual adat suku Jerieng diberi gelar kehormatan kepada tokoh oleh Penguasa Setana Suku Jerieng kepada:
1. Profesor Dr Dato’ Sri Alek Ong mendapat gelar Radindo Panglima Duta negeri
2. Efendi Harun mendapat gelar Dato’ Radindo Mahapatih Setana Jerieng
3. Yuhanis SE MM mendapat gelar Radindo Patih Setana Jerieng
4. Andre mendapat gelar Radindo Setya Negeri