MUNTOK. Tim saber pungli telah terbentuk Bangka Barat . Tim yang beranggotakan unsur kepolisian, kejaksaan dan pemda Bangka Barat yang di ketuai oleh Wakapolres Bangka Barat siap menjalankan tugasnya.
Satgas Saber Pungli adalah Satuan tugas yang di bentuk dari Multi lembaga yang bekerja dalam satu kerangka untuk memberantas pungutan liar di masyarakat, adapun lembaga yang tergabung Kepolisian resort Bangka Barat, Kejaksaan negeri Bangka Barat dan di dukung oleh Pemda Bangka Barat. DI bentuknya Satgas pungli karena maraknya pungutan liar di masyarakat, yang membawa dampak yang tidak baik di masyarakat. Dampak di rasakan di masyarakat adalah ekonomi yang menjadi lebih tinggi.
Terkait dengan perizin dampak pungli di rasakan proses menjadi panjang, berbelit belit dan mahal, tentunya menghambat investasi di Bangka Barat, selain itu pungli membuat wibawa pemerintah menjadi hancur,” jelas Kasie perdata dan tata usaha negara Bangka Barat Emir Ardiansyah SH dalam acara talkshow di Radio Pilar Senin (15-5-2017)
Emir juga mengakui pungli banyak terjadi di penyelenggara negara dan sektor pelayanan publik lainnya. Stigma yang selama ini apabila bisa di persulit kenapa harus di permudah, hal itu ingin kita hapus.
Di Bangka Barat terkait dengan adminitrasi pelayanan publik yang berhubungan dengan masyarakat. Masyarakat menginginkan supaya cepat, mudah, murah, aman dan ada kepastian. Akhirnya kita ingin masyarakat puas dengan pelayanan masyarakat tersebut,” tandas Emir.
Sementara itu KasatBimas Polres Bangka Barat Akp Nanang Suwardi tim saber pungli bidang pencegahan mengatakan Acara talkshow di radio ini sebagai bentuk sosialisasi tim saber pungli, agar masyarakat tau di Bangka Barat telah ada tim saber pungli, juga sebagai bentuk tindakan pencegahan untuk tidak melakukan pungli kepada masyarakat.
Masyarakatpun kami minta jangan segan-segan melaporkan kepada tim saber pungli bila menemukan pungli
Nanang mengatakan Tim Saber Pungli yang di ketuai oleh Wakapolres Bangka Barat sebenarnya telah melaksanakan tugas bulan januari. Sebelumnya Tim melakukan sosialisasi ke kantor-kantor yang terkait pelayanan publik.Saber Pungli ini juga di bentuk mewujudkan Nawacita presiden Joko Widodo.
Kita berharap dengan terbentuknya Tim Saber Pungli dapat meminimalisir dan dapat menghilangkan pungli di masyarakat, ” tegas Nanang