Sempat Terpuruk, Berkat Kegigihan dan Manfaatkan Program PUMK PT Timah Tbk Ayu Lestari Bisa Kembali Buka Usaha

by -144 Views

BANGKA BARAT – Mitra Binaan PT Timah Tbk Agnes Ayu Lestari (44) bisa bernafas lega karena usahanya bisa terus berlanjut dengan dukungan permodalan dari Program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK) PT Timah Tbk.

Warga Kampung Senang Hati, Kelurahan Sungai Daeng, Kabupaten Bangka Barat ini akhirnya bisa membuka kembali toko kuenya setelah sempat tutup lantaran menurunnya daya beli masyarakat.

Berkat kegigihan dan kerja keras, Ia bisa melanjutkan usaha toko kue. Meski diakuinya usaha yang dijalaninya memang tak selalu berjalan mulus, apalagi saat Pandemi Covid-19.

Wanita yang kerap disapa Jeng Ayu ini menceritakan dirinya sempat menghadapi kendala permodalan dalam menjalankan usahanya. Sehingga dirinya disarankan oleh rekannya untuk memanfaatkan program PUMK PT Timah Tbk.

“Awal pertama kita ingin menambah modal usaha kue, lalu disarankan oleh teman untuk menjadi mitra binaan PT Timah Tbk. Alhamdullilah kita diberikan pinjaman PUMK dari PT Timah,” katanya.

Baca Juga :  Ikut Melestarikan Adat dan Tradisi, PT Timah Bantu Sedekah Kapong Desa Simpang Tiga.

Seiring waktu akibat dampak Pandemi Covid, omset usaha kuenya terus menurun, bahkan sempat berhenti. Sehingga Jeng Ayu harus mencari peluang usaha lain.

“Sempat berhenti usaha, berbekal sisa modal PT Timah Tbk yang saya miliki, mencoba membuka usaha kecil-kecilan di Kantin Sehat di SMP Santa Maria,” katanya.

Berbekal Usaha Jeng Ayu memberikan hasil positif, perlahan usahanya membaik. Dari keuntungan yang Ia dapat, Jeng Ayu kembali membuka usahanya semula.

“Dari keuntungan yang didapat selain mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari serta untuk angsuran PT Timah Tbk. Perlahan Ia melanjutkan usaha semula Aneka Kue,” katanya.

Selain itu, dirinya juga memperluas usaha di bidang catering seperti Nasi kotak dan Tumpeng dan Kue Ulang Tahun dan lainnya. Bagi anda yang berminat untuk mencicipi kuliner Jeng Ayu dapat menghubungi nomor 0822-9444-3096.

Baca Juga :  Parhan Hadiri Sembahyang Bulan

Dirinya bersyukur dapat memanfaatkan program PUMK PT Timah Tbk karena bisa membantu usahanya bisa kembali berkembang.

“Banyak kemudahan berusaha yang diberikan PT Timah Tbk, kita tidak khawatir karena banyak sekali pengertiannya. Program ini sangat membantu pelaku UMKM dan tepat sasaran,” ungkapnya.

Ia berharap, program PUMK PT Timah Tbk ini dapat terus berlanjut, sehingga semakin banyak pelaku UMKM yang bisa terbantu dengan program ini.

“Terima kasih atas keramahan pelayanan dan juga promosi dari PT Timah Tbk. Semoga program kepedulian kepada masyarakat kecil khususnya pelaku UMKM dapat terus dipertahankan,” katanya.

Leave a Reply