Yayasan Tzu Ci Sinarmas Sumbang APD untuk Tenaga Medis Bangka Barat

by -607 Views

MUNTOK– PT Sinarmas Group dan Yayasan Tzu Chi Sinar Mas menyerahkan bantuan perlengkapan alat pelindung diri (APD) untuk para tenaga medis di Kabupaten Bangka Barat.

Bantuan tersebut terdiri dari Hazmat 100 pcs, goggle (kacamata tenaga medis) 50 pcs, surgical mask (masker) 20 box. Penyerahan bantuan berlangsung di halaman kantor bupati Bangka Barat dan diterima langsung Bupati Markus didampingi Sekdinkes Bangka Barat dr. Hendra, Senin (11/5) pagi.

Bupati Markus mengapresiasi kepedulian sosial Sinarmas Group dalam upaya mendukung penuh langkah-langkah penanganan coronavirus disease 2019 (Covid-19) di Bangka Barat.

Baca Juga :  Kejari Bangka Barat Berlakukan Jam Kerja Normal Usai Swab Pegawai Negatif

“Kita berharap aksi social dan solidaritas Sinarmas melalui PT Bumi Permai Lestari (BPL) ini diikuti para pelaku usaha lainnya di Bangka Barat sebagai bentuk solidaritas kita menghadapi covid-19,” kata Markus di Muntok.

Humas PT BPL Bayu Juanda menyampaikan bantuan ini murni dukungan kepedulian dari Yayasan Budha Suci melalui BPL terhadap Pemkab Bangka Barat untuk pencegahan covid-19 yang sedang mewabah.

“Sumbangan alat kesehatan ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab dan kepedulian kami untuk membantu Pemkab Bangka Barat dalam penanganan Covid-19,” ujar Bayu.

Baca Juga :  Alasan Ingin Jengguk Keluarga, Malah Jengguk Wisma Karantina

Ditanya terkait kemungkinan bantuan APD diberikan secara berkelanjutan, Bayu menyampaikan tergantung wabah covid-19 ini berkepanjangan atau tidak. Tapi kalau masih lanjut akan dipertimbangkan.

“Pandemi covid ini mengingatkan kita untuk menggalang solidaritas sebab Pemda mustahil berjalan sendiri itulah kenapa kontribusi korporasi menjadi penting dalam rangka upaya pencegahan covid-19. Semoga segera berakhir,” tandas Bayu.

Leave a Reply