Muntok. Bupati Bangka Barat Markus SH membuka pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN) tingkat SD/MIN dan SMP/MTS. Pembukaan dilaksanakan di lapangan atlitik pemkab Bangka Barat, Senin (29/4/2019)
Bupati dalam amanahnya mengatakan O2SN dan FL2SN moment yang tepat bagi siswa, berprestasi.
“Secara Pribadi dan atas nama pemkab Bangka Barat, menyambut baik penyelenggaraan O2SN dan FL2SN, Kegiatan ini adalah moment yang tepat dan sangat berharga bagi siswa untuk dapat berkreasi, berinovasi dan berprestasi secara sehat sekaligus sebagai pembinaan bidang olahraga dan seni, “ujarnya
Ia juga berpesan kepada siswa yang bertanding agar bertanding dengan penuh semangat dan junjung sportivitas untuk menunjukkan prestasi terbaik, dan kepada wasit untuk memimpin dengan propesional, objektif, dan menjunjung tinggi kehormatan wasit,”imbuhnya
Sementara Kadin Dikpora Bangka Barat Drs Rukiman M.si mengatakan peserta adalah siswa terbaik yang diseleksi ditingkat kecamatan, mereka membawa nama kecamatan masing-masing untuk diseleksi ditingkat kabupaten.
“Peserta adalah siswa terbaik yang telah diseleksi ditingkat kecamatan, yang akan berlomba kembali untuk menjadi yang terbaik ditingkat kabupaten, “jelas Rukiman
Rukiman menyampaikan peserta akan berlomba selama tiga, hari dari tanggal 2s/d 4 Mei 2019,akan bertanding di lima cabang olahraga dan enam cabang seni.
“O2SN dan FL2SN diikuti oleh siswa SD/MI dan SMP/MTS. ada lima cabang olahraga, atletik, karate, pencak silat, renang, dan bulutangkis, sedangkan seni pantomim, menyanyi tunggal, seni tari, gambar bercerita, kriya anyaman dan musik tradisional, akan dilaksanakan tanggal 2 sampai 4 Mei 2019,”terang Rukiman.