Muntok. Even jiran Nusantara 2017 telah dimulai, dengan “Jalan Santai Bersama”. Masyarakat Muntok menyambut dengan bersuka cita dengan Even tersebut. Kegiatan yang akan memperlombakan beberapa jenis lomba tersebut, masih dalam memperingati HUT Muntok ke 283 akan dilaksanakan sampai tanggal 11-12-2017.
Sekda Bangka Barat Drs H Yunan Helmi Msc menyerahkan hadiah sepeda kepada Mira warga Kampung Tanjung saat acara jalan santai pembukaan even “Jiran Nusantara 2017” di lapangan Gelora Muntok Minggu (3-12-2017)
Usai menyerahkan sepeda kepada warga Muntok, Sekda menitipkan pesan saat diajak berbincang dengan Radio Pilar, kepada masyarakat Bangka Barat ia mengajak mencintai kota Muntok dengan mengikuti dan memeriahkan kegiatan “Jiran Nusantara”
“Jiran Nusantara adalah salah satu bentuk syukur kita kepada Allah, bahwa kota Muntok dianugrahi wilayah yang begitu indah dan asri.
jadi mari kita syukuri dengan mencintai kota Muntok ini,”ucapnya
Dengan Peringatan Jiran Nusantara ini, kita bersendiri berbuat apa yang ingin kita lakulan dan apa yang belum. Kemudian ditetapkan Muntok menjadi herritage, mari kita jaga kota Muntok ini, menjadi kota yang asri, kita jaga kebersihan, kenyamanan orang tinggal di Muntok dan keamanannya.
“Dan kegiatan seperti ini mari kita ikuti, kita ramaikan bersama, bersama masyarakat, bersama pemerintah daerah, bersama pemimpin negeri ini, untuk berbagi kebahagiaan di HUT Muntok ini,”ajak Yunan