Arus Mudik Lebaran di Pelabuhan Tanjung Kalian Meningkat

by -74 Views

PILARRADIO.COM, MENTOK – General Manager (GM) PT ASDP Cabang Bangka Ardhi Ekapaty mengatakan, bahwa hingga H-5 Lebaran arus penumpang dan kendaraan di pelabuhan tersebut mulai padat.

“Jumlah kapal yang operasi ada kenaikan, alhamdulilah kondisi cuaca bersahabat, tidak seperti hari sebelumnya, sempat terjadi badai,” kata General Manager (GM) PT ASDP Cabang Bangka, Ardhi Ekapaty, ditemui di Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok, Kamis (27/3/2025).

Ardhi menjelaskan, pemesanan tiket secara online mulai H-1 lebaran sudah full atau penuh, baik untuk pejalan kaki dan kendaraan.

H-1 Lebaran sudah full reservasi, sudah penuh artinya dapat memesan hari dan tanggal lain yang masih kosong. Kita memiliki skenario, apabila terjadi kondisi normal, padat dan sangat padat,” ujarnya.

Apabila terjadi normal, dijelaskan Ardi, pihak ASDP mengoperasikan 9 kapal dengan 9 trip dengan waktu 2,5 jam bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok.

Baca Juga :  Ini Pesan Melati Kepada Kepenggusan Pramuka Bangka Barat

“Bila padat kita mainkan di 12 trip dengan kondisi 1,5 jam bongkar muatnya, kalau sangat padat kita 15 operasional atau trip, dalam arti kata dia sudah 24 jam. Karena biasa pelabuhan tutup pelayanan sampai pukul 23.00 WIB. Kalau sudah sangat padat, buka extra trip sampai 15 yang jalan,” katanya.

Untuk kondisi hingga Kamis (27/3/2025) dikatakan Ardi, pihaknya masih melakukan persiapan untuk menuju pengoperasian selama 24 jam. Sehingga tidak terjadi penumpukan penumpang pada akhir pekan nanti atau H-1 hingga H-3 lebaran nanti.

“Sekarang, hari ini lakukan persiapan untuk 24 jam karena antisipasi jangan sampai tidak kita lakukan pada hari Jumat, Sabtu nanti kita kewalahan, jadi antisipasi disitu,” katanya.

Baca Juga :  3000 Obor Sambut bulan Ramadhan

Sementara, dari data ASDP disampaikan data harian banding Angkutan Lebaran (Angleb) tahun 2025 dengan tahun 2022, 2023 dan 2024 sebelumnya di Pelabuhan Tanjung Kalian, dimulai dari dari H-10 sampai dengan H-5/ 21-26 Maret 2025 pukul 00.00-23.59 WIB.

Kapal operasi tahun 2024 sebanyak 62 kapal, tahun  2025 71 kapal dan penumpang pejalan kaki tahun 2024 sebanyak 7.873 orang dan tahun 2025 sebanyak 9.088 orang. Penumpang di atas kendaraan tahun 2024 sebanyak 10.301 orang dan tahun 2025 sebanyak 12.795 orang.

Kendaraan roda dua tahun 2024 sebanyak 926 unit dan tahun 2025 sebanyak 1.033 unit, kendaraan roda empat tahun 2024 sebanyak 1.579 unit dan tahun 2025 sebanyak 1.722 unit.

Leave a Reply