MUNTOK. Komando Distrik Militer (KODIM) 0431 Bangka Barat melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Donor Darah dalam rangka memperinggati Hari Juang TNI AD. Selain itu dalam rangka mendukung suksesnya Pilkada Serentak 9 Desember 2020 juga dilaksanakan Rapid Test untuk personil TNI yang melaksanakan Pengamanan Pilkada di Bangka Barat, Senin (7/12/2020)
Komandan Kodim (DANDIM) 0431 Bangka Barat Letkol Inf.Agung Wahyu Perkasa mengatakan Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah dilaksanakan dalam rangka membantu pasien covid yang membutuhkan darah yang ada di Rumah Sakit.
“Kegiatan dalam rangka memperinggati hari Juang TNI AD ke 75, Angkatan Darat melihat di situasi saat ini banyak pasien-pasien Covid yang tersebar bahkan di Bangka Belitung ini kalau melihat Rumah Sakit penuh semua, Salah satu kebutuhan di Rumah Sakit itu adalah darah, Stok darah di Bangka Belitung itu lama kelamaan akan semakin berkurang. Kesempatan saat ini Angkatan Darat dan seluruh jajarannya di seluruh Indonesia agar menyampaikan melakukan donor darah untuk membantu pasien-pasien covid terutama yang membutuhkan darah,”jelas Agung
Ia meneruskan “Kami disini dari wilayah jajaran mengundang beberapa instansi baik iyu POLRES,PT Timah, FKPPI, masyarakat siapa saja yang berkenan menyumbangkan darah, kemudian akan dibawa oleh PMI untuk ke Rumah Sakit yang membutuhkan darah,”tambahnya
Terkait Pengamanan Pilkada Dandim mengatakan setiap anggota dilaksanakan Rapid Test untuk memastikan kesehatan personil
“Bagi seluruh personil yang akan melaksanakan pengamanan pilkada, wajib kita mengetahui dulu personil kita yang mengamankan, tentunya harus dalam kondisi yang sehat, sedangkan dia akan bersama masyarakat, memantau pengamanan pada saat di luar TPS sekaligus dia sebagai protokol kesehatan pada saat orang akan mencoblos. Supaya dia bisa melaksanakan dengan baik,harusnya dilakukan Rapid test dulu, memastikan kondisinya memang sehat dan tidak membuat penyakit, berkerumum dengan masyarakat. Sampai sejauh ini anggota kami Non Reaktif (NR),”ungkap Dandim
Dandim juga berpesan “Masyarakat jangan Golput, datang ke TPS, mencoblos sesuai dengan Hati Nuraninya masing masing, untuk memilih pemimpin Bangka Barat untuk masa yang akan datang,”imbuhnya.