Bantu Nelayan Terdampak Covid-19, PT Timah dan Polres Bangka Barat Berikan Paket Sembako

by -623 Views

MUNTOK— PT Timah Tbk bersama Polres Bangka Barat menyerahkan bantuan sosial berupa puluhan paket sembako kepada nelayan di Dusun Tanjung Ular Muntok Bangka Barat, Sabtu (25/7/2020).

Bantuan sosial sebanyak 55 paket sembako ini diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak Covid-19. Bansos ini sebagai bentuk sinergi PT Timah Tbk dengan Polres Bangka Barat untuk mengurangi beban masyarakat yang terdampak Covid-19.

Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah, mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial dari Polres Bangka Barat dan PT Timah merupakan wujud kepedulian sosial dalam rangka membantu warga yg kurang mampu dan terdampak covid 19.

Baca Juga :  Kerahkan Tim Tanggap Bencana dan Mobil Damkar, PT Timah Bantu Tangani Bencana Banjir di Kampung Ulu Bangka Barat

“Hari ini kami bersama dengan PT Timah melaksanakan Kegiatan bakti sosial kita menggunakan roda dua sepeda motor. Kita bagikan beberapa paket yang sudah kita siapkan untuk masyarakat nelayan Tanjung Ular yang terkena dampak corona di daerah desa Tanjung Ular,” katanya.

Sementara itu, Kepala Unit Metalurgi PT Timah Tbk, Wiyono menyampaikan, PT Timah Tbk mendukung kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan oleh Polres Bangka Barat.

Baca Juga :  Ringankan Biaya Pengobatan Warga Bangka Barat, PT Timah Tbk Bantu Kenzo dan Nurhayati

“PT Timah mensuport kegiatan bakti sosial ini, kita berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban masyarakat saat pandemi covid 19,” ujarnya.

Penyaluran bantuan sosial ini juga turut dihadiri PJU Polres Bangka Barat, Perwakilan PT Timah Tbk, dan masyarakat yang menerima bantuan.

Leave a Reply