MUNTOK – Dalam rangka HUT RI ke 73 tahun 2018, pemerintah Bangka Barat (Babar) menyelenggarakan pawai pembangunan yang diikuti seluruh sekolah mulai tingkat PAUD, TK, SD, SMP, dan SMA/K, OPD, ORMAS dan tingkat umum Senin (20/8).
Kemeriahan pawai pembangunan terlihat dari antusiasnya ribuan masyarakat yang menonton disekitar panggung kehormatan dan di sepanjang jalan yang dilewati. Yang mana pawai pembangunan tersebut di lepas langsung oleh Wakil Bupati Markus SH dari lapangan gelora Muntok.
Bupati Drs H Parhan Ali MM bersama Wabup Markus, Kajari Dr Neva Sari, Sekda H Yunan Helmi MSi dan unsur Forkopimda, asisten dan staf ahli Sekda serta Ketua TP PKK Hj Annisa Parhan beserta anggota, Ketua DWP beserta anggota serta BUMN, BUMD dan organisasi-organisasi wanita dan seluruh Kepala OPD turut hadir di panggung kehormatan.
Atraksi yang ditampilkan oleh para peserta di depan panggung kehormatan sangat bervariasi dan memukau Bupati beserta tamu undangan yang hadir di panggung kehormatan, salah satunya atraksi yang ditampilkan SMK Bina Karya 2 Muntok yang mengangkat tema “mari lindungi hutan dan alam sebagai bentuk kerja nyata anak bangsa demi masa depan generasi hebat”.
Tema yang diambil peserta dari SMK Bina Karya 2 Muntok ini untuk mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga lingkungan dan alam, serta tidak menebang pohon sembarangan, karena akan menyebabkan banjir dan bencana alam lainnya.
Banyak tema yang disampaikan oleh peserta pawai salah satunya menyatakan dukungan dan mensukseskan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang. Dukungan ini, bukan hanya dari Pemkab Bangka Barat saja, namun dari seluruh lapisan masyarakat dan pelajar dan peserta lainnya.
Suasana haru terlihat saat salah satu peserta pawai yang berasal dari Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Muntok membacakan puisi. Prestasi SLB Negeri Muntok untuk tahun 2018 di tingkat provinsi sudah banyak ditorehkan, dan saat ini SLB Negeri Muntok akan berlomba di ajang nasional di Semarang. Selain peserta yang berasal dari Muntok, ada juga peserta yang berasal Desa Mayang Kecamatan Simpang Teritip.