Hadapi Pemilu, Bupati Harap PPS dan PPK Ciptakan Situasi Kondusif

by -1215 Views

MUNTOK – Menghadapi pemilihan umum tahun 2019, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Barat melantik anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada Selasa (6/3) di Rumah Kebun, Muntok.

Dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji anggota PPS dan PPK tersebut, Bupati Bangka Barat, Drs. H. Parhan Ali, MM berpesan kepada seluruh anggota PPS dan PPK agar dapat bekerja secara amanah.


“Selamat Bekerja, semoga dengan amanah yang diberikan, Saudara mampu bekerja dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan negeri sehiran setason menuju Bangka barat Hebat 2021” katanya.

Baca Juga :  Pencegahan Covid 19, Pilkada & Pilkades Diundur

Lebih lanjut Bupati juga menyampaikan bahwa seluruh anggota PPK dan PPS agar menjalin koordinasi dengan berbagai pihak agar pelaksanaan Pilkada berjalan lancar.


“Diperlukan sinergitas semua stakeholder terutama kepada seluruh anggota PPS dan PPK agar terus berkoordinasi dan menjaga hubungan agar terjalin dengan baik. Bekerjalah secara tulus, ikhlas dan independen” harap Bupati.

Bupati juga berpesan agar seluruh anggota PPK dan PPS mampu memiliki pola berbicara yang baik, agar tidak salah dalam mengkomunikasikan informasi dan tidak mudah emosional dalam situasi dan kondisi apapun.

Baca Juga :  KPU Babar Putuskan Reza -Medi Batal Maju Jalur Perseorangan Pilkada Babar


“Kondusifitas masyarakat semasa pelaksanaan Pilkada sangat tergantung dari kerja PPS dan PPK. Sebagai budaya adat melayu yang santun, dengan ini saya menghimbau agar dapat menjaga situasi Kabupaten Bangka Barat yang aman dan damai” harapnya.

Hadir juga dalam acara tersebut, Asisten Pemerintahan dan Sosial, Drs. Muhammad Soleh, M.AP menjadi saksi dalam penandatanganan berita acara pelantikan anggota PPS dan PPK penyelenggara Pemilu 2019 di KPU Kabupaten Bangka Barat. (Rilis Bag KHP/M. Muhaimin /foto by aldo)

Leave a Reply