Muntok. Museum Timah Indonesia (MTI) Muntok, merayakan HUT ke 4. Perayaan dilaksanakan dipusatkan Aula Museum Timah Indonesia Muntok, dihadiri oleh Asiten II Perekonomian dan Pembangunan Bangka Barat, Rozalie, Kepala Museum Fakhrizal, Kepala Unmet Eko Zunianto, Kadin Pariwasata Pemprov Babel Noviar Ishak, dan Ketua MHC Amri Rani serta tamu undangan lainnya Minggu (19-11-2017
Bupati Bangka Barat dalam sambutannya yang dibacakan Asisten II Perekonomian & Pembangunan Rozalie mengajak masyarakat melestarikan museum Timah Indonesia yang merupakan aset sejarah Bangka Barat. Museum ini adalah kebanggaan Bangka Barat , tempat pengunjung mempelajari sejarah yang ada di Bangka Barat.
“Kita patut berbangga di negeri Sejiran Setason ini kita cintai ini, memiliki salah satu aset penting sejarah pertambangan di Indonesia. Museum ini merupakan museum pertambangan terbesar, yang berdiri di kabupaten Bangka Barat yang menyimpan sejarah pertambangan terbesar di Indonesia,” jelas Rozalie
“Kepada semua masyarakat, semua kalangan dapat menjaga aset sejarah ini. Dan dihimbau kepada semua sekolah dan Dunia pendidikan mewajibkan siswa-siswinya melakukan kunjungan untuk belajar dan melakukan riset tentang sejarah pertambangan maupun sejarah perjuangan bangsa serta dunia, yang terjadi di kota yang berada ujung barat pulau Bangka ini,”Imbuhnya
Sementara itu Ketua Museum Timah Indonesia Muntokn Fahrizal dalam perayaan HUT Muntok ke 4, menyampaikan Museum Timah Muntok menerima kunjungan dari dari dari lokal, dan luar Bangka Barat,dari berbagai kalangan baik pelajar, mahasiswa, pejabat serta masyarakat
“Museum Timah Indonesia Muntok menerima kunjungan tamu baik dari lokal dan dari luar Bangka Barat. Tamu yang datang dari berbagai kalangan baik dari pelajar, mahasiswa, pejabat serta masyarakat,” katanya