PESTA ADAT REBO KASAN SEBAGAI POTENSI DESA

by -1622 Views

Desa Air Nyatoh, Kecamatan Simpang teritip menyelenggarakan pesta adat rebo kasan di pantai ketapang desa air nyatoh, rabu (15/11). Pesta adat rebo kasan diselenggarakan setiap minggu terakhir di bulan syafar, tujuan rebo kasan ini adalah sebagai wujud meminta keselamatan atau tolak bala kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Wakil Bupati Bangka Barat, Markus, SH., saat mewakili Bupati Bangka Barat menyampaikan permohonan maaf bapak Bupati, karena tidak bisa hadir bersama kita, karena beliau ada kegiatan diluar. Dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga air nyatoh karena sudah mempertahankan dan sudah melestarikan adat istiadat seperti ini, dan ini harus dipertahankan, dikembangkan dan ditingkatkan.” ujar Markus saat menyampaikan sambutan Bupati.

Baca Juga :  Terjadi kebakaran di kantor desa Puput kec. Parit tiga

“Ini kali kedua saya menghadiri kegiatan rebo kasan saat menjabat sebagai wakil bupati, semoga kegiatan ini dapat meningkatkan taraf ekonomi dan kreasi masyarakat desa air nyatoh serta menjadi salah satu aset pariwisata di bangka barat, dan dapat menjadi agenda tahunan.” harap Markus.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kebudayaan dan pariwisata bangka barat, Drs. Ichsan Saufani mengatakan pesta adat rebo kasan ini sudah dimasukkan dalam kalender dinas kebudayaan dan pariwisata, jadi silahkan masyarakat desa air nyatoh kembangkan potensi-potensi yang ada didesa ini khusunya didunia pariwisata.” ungkap Ichsan.

“Dinas kebudayaan dan pariwisata pada tahun ini mempunyai program sosialisasi desa wisata, nanti kita akan undang kepala desa, tokoh masyarakat dan pemudanya, kita akan mencontoh desa-desa wisata yang sudah ada, baik di pulau jawa kemudian satu yang ada di Belitung. nanti kami akan lakukan seleksi dan menilai sesuai 3P yaitu posisi geografis desa, potensi desa dan prestasi desa.” tambah Ichsan.

Baca Juga :  Penonton Kerasukan Saat Pergelaran Sanggar Kuda Lumping "Taruna Budaya"

Pj. Kepala Desa Air Nyatoh Jumadi dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai wadah para pemuda desa air nyatoh untuk berkreatifitas dan menggali potensi pariwisata yang ada di desa ini. Saya juga ucapkan terimakasih kepada pak wakil bupati beserta jajaran karena telah hadir pada acara ini.” ungkap Jumadi.

Leave a Reply