Muntok. Ratusan peserta mengikuti lomba lintas alam menumbing 2017. Peserta selain diikuti oleh peserta dari Bangka Barat juga dari luar Bangka Barat, yang dibagi dalam tiga katagori pelajar/mahasiswa, umum/instansi, dan pasukan terlatih, dengan memperebutkan total hadiah uang tunai 40 juta rupiah setiap karagori. Acara dibuka dan dilepas oleh Wakil Bupati Bangka Barat Markus di Pos 1 Bukit Menumbing , Minggu (29-10-2017)
Wakil Bupati Bangka Barat Markus SH mengatakan memberikan apresiasi atas kinerja panitia atas terselenggaranya event lintas alam menumbing, yang tahun ini jumlah peserta meningkat dibanding tahun sebelumnya. Ia berharap peserta lomba agar berhati-hati, dapat melaksanakan lomba dengan baik.
“Atas nama pemkab Bangka Barat saya memberikan apresiasi, dan ucapan terimakasih kepada panitia, juri dan semua pihak yang terlibat menyukseskan even ini. Lintas alam menumbing dilaksanakan setiap tahun, tahun ini peserta meningkat dari tahun sebelumnya dan kepada peserta lomba kita ucapkan selamat mengikuti lomba, berhati-hati diperjalanan, dapat mengikuti lomba dengan baik,”paparnya
Sementara itu Kadin pariwisata dan informatika Suwito, menyampaikan tahun ini ada peningkatan peserta lomba dibandingkan tahun sebelumnya. Menurutnya acara selain sebagai ajang mempromosikan pariwisata menumbing dan kabupaten Bangka Barat , juga tempat bersilahturahmi antara peserta lomba di bangka Belitung.
“Lomba lintas alam tahun 2017 ini, ada peningkatan dalam jumlah peserta dibandingkan tahun sebelumnya. Acara ini selain sebagai ajang mempromosikan bukit menumbing dan kabupaten Bangka Barat, juga tempat bersilahturahmi antara peserta lomba lintas menumbing di Bangka Belitung,”ungkapnya