PILARRADIO.COM, MENTOK – Laporan Resmi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangka Barat Indra Cahaya S.IP di Polres Bangka Barat sudah masuk dalam penyidikan Tim Penyidik Polres Bangka Barat.
Indra Cahaya melaporkan peredaran surat mutasi jabatan palsu yang mencatut namanya saat menjabat Plt. Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemerintah Daerah (Pemda) Bangka Barat. Laporan resmi terkait kasus tersebut telah diterima dan kini dalam tahap pendalaman oleh penyidik.
Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha, SH, S.IK memastikan Kepolisian akan menindaklanjuti kasus tersebut sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.
“Siang tadi memang ada laporan dari Pak Kadiskominfo. Saat ini penyidik masih bekerja untuk mendalami kejadian tersebut,” ujar AKBP Pradana Aditya Nugraha, Selasa (6/1/2026).
Kasus ini bermula dari beredarnya surat yang berisi pemberitahuan sekaligus permintaan koordinasi terkait pelaksanaan mutasi dan penataan aparatur di lingkungan sekolah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat.
Surat tersebut diduga kuat tidak sah dan mencatut kewenangan pejabat.
Kepala Diskominfo Bangka Barat Indra Cahaya, S.IP mengungkapkan bahwa surat itu mengatasnamakan dirinya saat masih menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).




