13 Desa Di Bangka Barat Gelar Pemilihan BPD

by -658 Views

BANGKA BARAT. Sejumlah desa di kabupaten Bangka Barat melaksanakan kegiatan pemilihan Badan Permusyawaratan BuDesa (BPD). Mulai jam 7:00 pagi panitia pemilihan Lembaga perwakilan masyarakat di desa telah memulai membuka pendaftaran kepada masyarakat yang ingin menggunakan hak suaranya. Rabu (18/5/2022)

Kepala Dinas Sosial dan pemerintahan desa kabupaten Bangka Barat Suradi mengatakan sejumlah desa mengikuti pemilihan BPD tersebar di 4 kecamatan di kabupaten Bangka Barat

“Pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dilaksanakan di sejumlah desa, di kecamatan Muntok : Air putih, Air Limau, Air Belo ,dan Belo Laut, di kecamatan di Jebus, desa Jebus, Mislak, Pebuar, Sinar Manik dan Air Kuang, di kecamatan
Simpang Teritip, desa Mayang , BukitTerak, dan Air Menduyung dan di kecamatan Kelapa desa Pengkal Beras,”jelas Suradi

Suradi menyampaikan pemilihan BPD sempat ditunda karena wabah Covid-19, baru dapat dilaksanakan seiring meredanya Covid dan sebagai persiapan pemilihan Kepala Desa tahun 2022 ini.

“Sebenarnya pemilihan BPD dilaksanakan tahun 2020, mengingat waktu itu penyebaran Covid-19 tinggi, kita menunda sebagai langkah menekan penurunan penyebaran Covid 19.

Pemilihan BPD kali juga dilaksanakan untuk Persiapan pemilihan Kepala Desa (KADES) bulan September Oktober 2022 yang dilaksanakan di 55 desa di kabupaten Bangka Barat,”Ungkapnya

Suradi berharap terpilihnya BPD dapat membantu jalannya pemerintahan dan pembangunan di desa

“Semoga dengan terisinya anggota BPD dapat memperlancar pemilihan kades, dan pengawasan pengawasan pembangunan didesa,”harapnya

Salah satu warga dusun VII Belo Laut Endang Wahidin usai menggunakan hak suaranya berharap BPD yang terpilih dapat menjalankan amanah yang diberikan

“Alhamdulillah telah memberikan hak suara, selaku warga,masyarakat tentunya kita berharap BPD yang terpilih nanti dapat menjalankan amanah yang diberikan masyarakat, sesuai tugas dan fungsi BPD di desa,”harap Endang.

Leave a Reply