Oknum Guru Cabuli Murid, Ketua DPRD BABAR : Perlu peran serta semua pihak,baik Dinas, pihak sekolah, orang tua untuk melindungi anak

by -1525 Views

Muntok. Ketua DPRD Kabupaten Bangka Barat Hendra Kurniadi SE mengaku prihatin dan menyesalkan kabar ada oknum guru mencabuli siswinya di sekolah. Menurutnya ini sangat menciderai dunia pendidikan di kabupaten Bangka Barat. Demikian disampaikan Hendra menanggapi kabar tersebut by phone Kamis (22-2-2018).

“Saya atas nama pribadi dan lembaga prihatin dan menyesali kejadian tersebut, Hal ini sangat miris dan menciderai dunia pendidikan di kabupaten Bangka Barat. Hal ini tidak semestinya terjadi, jika guru tersebut memahami kewajibannya terhadap anak didiknya. apalagi dilakukan pada jam sekolah,” sesal Hendra

Hendra meminta pihak Disdikpora untuk segera menindaklanjuti kabar tersebut, apalagi sudah menjadi tahanan di kepolisiam, dan menemui pihak sekolah dan korban.

Baca Juga :  Komisi 3 DPRD Bangka KUNKER Ke Radio Pilar

“Saya minta Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga ,untuk segera menindaklanjuti kejadian ini, apalagi pelaku sudah menjadi tahanan pihak kepolisian, hal ini telah menjadi landasan hukum, diberlakukan tindakan kepada oknum guru tersebut sesuai dengan aturan ASN kalau PNS, kalau dia honorer harus diambil tindakan. Dinas Dikpora, berkewajiban melakukan pembinaan kembali kepada guru, dan menemui pihak sekolah dan korban,”harapnya

Hendra menginginkan hal ini tidak terjadi lagi. Ia meminta pelajar berani melaporkan bila ada siapapun yang melanggar asusila dan hukum. Hendra meminta peran semua pihak berperan aktif dalam perlindungan anak.

“Kita ingin hal ini tidak terjadi lagi kemudian hari. Perlu peran serta semua pihak,baik Dinas, pihak sekolah, orangtua untuk melindungi anak. Anak juga harus berani melapor bila ada melanggar hukum,jangan takut bila ada melakukan penggancaman seperti tidak akan menaikkan kelas, memberi nilai merah dan sebagainya. Perlindungan terhadap anak ini harus menjadi perhatian semua pihak,”tegas Hendra

Baca Juga :  Mansah Minta Pelaksanaan PORPROV Dilaksanakan Di Kecamatan Lain. *Wabup Minta DPRD Propinsi Perjuangkan Anggaran


Sementara itu Kepala Dinas Dikpora Drs Ismantho mengakui pihaknya telah mengetahui tentang perbuatan guru tersebut, saat ini ia masih mempelajari dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

“Kita sudah mengetahui kejadian tersebut saat ini masih kita pelajari, dan berkoordinasi dengan kepolisian,”jawab Ismantho

Leave a Reply