Bupati Sambang Empat Desa Salurkan Bantuan.

by -0 Views

MUNTOK.Bupati Bangka Barat Markus didampinsi Asisten Pemerintahan dan Sosial serta sejumlah pimpinan OPD melaksanakan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi dengan masyarakat di 4 desa yakni desa Puput dan Cupat Kecamatan Parit Tiga dan desa Pebuar serta desa Limbung di Kecamatan Jebus, Rabu (20/5).

Dalam kunjungan kerja ini Bupati Markus menebar kebaikan dengan menyerahkan bantuan untuk masjid terdiri dari satu unit kipas angin, satu gulung karpet dan satu buah sajadah imam.

Tak hanya itu, politisi PDI Perjuangan ini juga menyerahkan santunan dari Baznas Bangka Barat bagi anak-anak yatim piatu masing-masing senilai Rp 200 ribu, dan fakir miskin untuk tiap desa dengan per kepala keluarga senilai Rp 400 ribu.

Baca Juga :  MAPEMCAB, PENGKWARCAB, Dan DEKERCAB 2019 -2024, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Bangka Barat Dikukuhkan

“Santunan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban anak-anak yatim dan warga dari keluarga kurang mampu,” kata orang nomor satu di bumi sejiran setason itu.

Ismail Sulaiman, Ketua masjid Baitussalam desa Puput Parittiga yang juga salah satu penerima bantuan dari Pemda Bangka Barat menyampaikan terima kasih atas kepedulian Pemda melalui Bupati Markus dalam upaya meningkatkan keimanan umat di tengah masyarakat.

“Alhamdulilah, terima kasih atas bantuan dari Pemda Bangka Barat untuk masjid kami. Setau saya, selama Bapak Markus ini menjabat bupati, alhamdulilah perhatian beliau terhadap tempat ibadah di kampung kami luar biasa. Selalu beliau perhtikan. Sebagai warganya kami patut berterima kasih,” tandas Ismail

Baca Juga :  Polres Bangka Barat gelar pisah sambut Kapolres Di Mapolres Bangka Barat

Apresiasi atas perhatian Markus terhadap bantuan untuk masjid-masjid di Bangka Barat juga disampaikan Wakil Ketua MUI Bangka Barat, Mukhlisin.

“Kami dari MUI Bangka Barat sangat mengapresiasi bantuan Pemda melalui Pak Bupati Markus kepada masjid-masjid se-Babar dalam rangka menunjang keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Termasuk intensif untuk para da’i desa,” kata Ustad Mukhlisin di Desa Cupat, Rabu siang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *